5 Liburan Ekstrem Yang Layak Dicoba Traveler | WISESATRAVEL.COM

5 Liburan Ekstrem Yang Layak Dicoba Traveler

Traveling atau liburan mengunjungi tempat dan daerah yang indah mungkin sudah menjadi hal yang biasa bagi sobat traveler yang gemar jalan-jalan. Terlalu sering mengunjungi Bali, Yogyakarta, Kota Wisata Batu-Malang, Bandung atau destinasi wisata lainnya mungkin akan membuat anda jenuh dan mengalami kebosanan. Untuk itu tidak ada salahnya kalau sobat traveler mencoba mengunjungi atau melakukan perjalanan ke tempat-tempat yang ekstreem, seperti pergi ke pegunungan es dan bermain ski, berenang bersama hiu, atau bersafari ke habitat gorilla, mungkin dengan begitu akan memberikan nuansa dan sensasi yang lain terutama bagi sobat traveler yang sangat menyuki tantangan. Berikut beberapa opsi liburan yang ekstrem yang bisa anda coba, agar tidak jenuh atau mengalami kebosanan, simak infonya dan selamat mencoba :

1. Meluncur Dengan Ski Dari Puncak Gunung Es
Liburan Ekstrem Yang Layak Dicoba-Ski Dari Puncak Gunung
Di Alaska terdapat sebuah spot bernama Valdez Helli-camps yang berada di Gunung Chugach yang merupakan salah satu spot menantang untuk sobat traveler yang gemar melakukan olahraga ekstrem dengan cara menuruni bukit ber es yang curam sambil bermain ski, hal ini akan lebih menantang karena anda akan dibawah helicopter untuk menuju puncak tertinggi dimana kereta gantung tidak bisa mencapai ketinggian tersebut. Anda akan merasakan sensasi yang luar biasa karena meluncur dari ketinggian yang mencapai 13.000 kaki dari puncak gunung Chugach, gimana sobat traveler tertarik mencobanya? :)

2. Melakukan Sandboarding Diatas Gunung Pasir
Tempat selanjutnya yang menarik dikunjungi untuk liburan yang menantang adalah di negara Peru, bagi sobat traveler yang gemar melakukan olahraga skateboarding bisa mencoba aktifitas yang tidak lazim yakni meluncur atau berseluncur diatas gunung pasir. Sensasi lain tentu akan anda dapatkan ketika berseluncur dari atas gunung pasir melebihi saat meluncur di dataran atau di jalanan, tempat yang tepat untuk melakukan aktifitas yang tidak lazim ini adalah di Cerro Blanco di Peru, tempat ini mempunyai lokasi yang sangat bagus dan sangat memungkinkan anda meluncur dari atas ketinggian, gimana berani mencoba?

3. Mengunjungi Gorilla di Habitat Aslinya
Liburan ekstrem dan menantang berikutnya adalah mengunjungi habitat asli Gorilla yang merupakan salah satu hewan yang sudah terancam punah. Bagi sobat traveler yang mencintai dunia binantang dapat mencoba melakukan liburan ektrem ke habitat asli Gorilla di Volcanoes National Park Rwanda, Afrika. Kurang lebih 700 Gorilla masih hidup di Taman Nasional ini, dengan mengunjungi habitat asli gorilla ini anda akan mempunyai pengalaman tersendiri dan tentunya akan memacu adrenalin anda karena tidak akan pernah akan tahu apa yang terjadi di habitat aslinya. Berani mencoba?

4. Berenang dan Menyelam Bersama Hiu
Liburan Ekstrem Yang Layak Dicoba-Menyelam Dengan Hiu
Selanjutnya aktifitas ektrem yang akan kita coba lakukan untuk mengisi liburan adalah berenang dan menyelam dengan hiu, sobat traveler yang mempunyai hobi menyelam tentunya sudah terbiasa menyaksikan keindahan bawah laut yang mempesona. Namun apa jadinya bila hobi menyelam anda ditemani sekumpulan hiu, tentu sensasi yang kita dapatkan akan berbeda dan sudah pasti adrenalin kita akan ikut terpacu. Spot yang pas untuk melakukan aktifitas ini adalah di Cape point Afrika Selatan, silahkan dicoba..

5. Diving Dibangkai Kapal Fenomenal Titanic
Sobat traveler tentu mengenal dengan sebuah kapal bernama Titanic yang menjadi legenda karena tenggelam. Titanic, ya hampir semua orang pernah mendengar nama kapal yang mewah dan hebat pada jamannya ini namun harus mengalami tragedi tenggelam. Aktifitas liburan yang menantang selanjutnya adalah merasakan sensasi menyelam di New Foundland Samudera Atlantik yang merupakan lokasi tenggelamnya kapal fenomenal Titanic. Dengan merogoh kocek 40 ribu $ AS anda bisa menikmati sensasi menyelam dekat kapal Titanic ini, siapa ya yang mau coba?

Sekian info tempat-tempat yang ekstrem untuk didatangi agar liburan anda tidak mengalami kejenuhan dan merasakan kebosanan, namun yang paling penting adalah anda harus bisa menikmati liburan dimana pun tempat yang akan dikunjungi, tanpa itu semua liburan yang anda lakukan tidak akan ada gunanya. Selamat berlibur dan nikmati segala sensasinya, Wisesatravel Sahabat Perjalanan And.

0 Response to "5 Liburan Ekstrem Yang Layak Dicoba Traveler"

Posting Komentar