Keuntungan Berlibur Dan Traveling Di Hari Kerja | WISESATRAVEL.COM

Keuntungan Berlibur Dan Traveling Di Hari Kerja

Berlibur atau liburan pada umumnya dilakukan pada saat anda libur dari segala aktifitas entah itu aktifitas kerja, sekolah, kuliah atau rutinitas anda sehari-hari. Namun anggapan seperti ini sudah mengalami pergeseran, karena liburan atau berlibur tidak harus dilaksanakan pada saat anda sedang libur dari segala aktifitas dan rutinitas sehari-hari melainkan juga bisa dilaksanakan pada saat tengah hari kerja yaitu dengan mengambil cuti kerja sehingga anda bisa menciptakan liburan anda sendiri. Selain itu liburan di tengah hari kerja akan membuat liburan anda semakin lancar, karena jalanan yang relative lebih lenggang, harga tiket pesawat pun akan lebih terjangkau daripada anda berlibur pada saat sedang musim liburan. Sebenarnya ada beberapa keuntungan lain melakukan liburan pada saat weekday, berikut keuntungan berlibur di saat hari kerja, simak infonya :

1. Menghemat Biaya Traveling
Keuntungan Berlibur Di Hari Kerja
Memang telah menjadi hal yang umum jika tiket transportasi baik tiket pesawat, kereta api, bus maupun kapal laut akan menjadi mahal harganya di akhir pekan dan bahkan bisa naik berlipat-lipat pada saat liburan panjang atau masa-masa libur seperti liburan sekolah, lebaran, natal dan liburan akhir tahun. Hal ini berlaku juga untuk harga penginapan dan hotel serta tiket masuk kawasan wisata, pengelola tempat hiburan, hotel dan penginapan akan menaikkan harga pada saat liburan panjang. Namun bila sobat traveler memilih melakukan liburan di hari efektif kerja akan lain lagi kondisinya, karena tiket transportasi baik tiket pesawat, kereta api atau transportasi lainnya, serta hotel, penginapan dan tiket masuk wisata akan di jual dengan harga regular yang tentunya akan lebih murah dibandingkan dengan harga pada saat liburan panjang. Untuk itu sobat traveler bisa memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya, dengan mengambil cuti dan melakukan liburan pada saat hari efektif kerja untuk menghemat biaya liburan, kapan lagi bisa mengunjungi tempat-tempat wisata yang keren dengan biaya yang minim.

2. Terhindar Dari Kemacetan
Keuntungan berikutnya jika sobat traveler pergi liburan atau traveling di hari efektif kerja adalah bisa terhindar dari yang namanya macet. Karena pada umumnya di hari-hari efektif dan hari kerja jalanan akan terlihat lebih lenggang, karena semua berada di kantor atau di sekolah sehingga jalanan yang akan anda lewati terlihat sepi dan lengang, begitu juga jalanan menuju obyek wisata yang akan anda kunjungi terlihat lengang bila dibandingkan pada saat musim liburan telah tiba. Sehingga selama perjalanan anda akan puas menikmati.

3. Puas Menjelajah Objek Wisata Yang Relatif Sepi
Selain jalanan yang relative lebih sepi dan lengang pada saat hari efektif kerja, sobat traveler yang melakukan liburan dan traveling di saat tersebut akan memperoleh keuntungan lainnya seperti mendapatkan tiket transportasi dengan harga regular yang lebih murah, jalanan menuju lokasi wisata pun akan lebih sepi bila dibandingkan saat liburan panjang, karena saat liburan panjang anda harus mengantri bahkan kadang bisa sampai berjam-jam untuk bisa menuju kawasan wisata yang akan anda kunjungi. Setelah sampai kawasan obyek wisata, karena pengunjung yang sepi memungkinkan anda untuk menjelajah semua kawasan wisata dan menjajal semua wahana yang ada tanpa harus mengantri, serasa semua menjadi milik kita sendiri :). Sehingga sobat traveler bisa puas mengekspresikan diri di kawasan wisata yang anda kunjungi.

4. Bisa Menikmati Kuliner di Objek Wisata Dengan Harga Terjangkau
Sobat traveler terutama yang suka berbackpacker tentu sudah tahu bahwa makan diarea wisata akan membayar dengan harga lebih mahal daripada makan diluar area wisata. Namun disaat-saat tertentu seperti pada hari efektif kerja harga makanan atau jajanan di kawasan wisata akan lebih terjangkau. Karena biasanya di hari efektif kerja jumlah pengunjung yang datang ke kawasan wisata tentu akan mengalami penurunan di bandingkan pada saat liburan panjang, sehingga saat inilah yang tepat dan bisa kita manfaatkan untuk berlibur dan menunjungi tempat wisata sepuas hati dan menikmati segala kulinernya dengan harga yang terjangkau.

5. Membuat Teman Keki Karena Postingan Anda di Hari Kerja
Keuntungan terakhir ketika kita berlibur atau traveling di hari efektif kerja adalah bisa membuat teman anda iri dan keki, bagaimana tidak disaat mereka sibuk dengan segala aktifitas dan rutinitas pekerjaan dan aktifitas lainnya, anda malah mengupload foto-foto keren anda di media sosial yang anda miliki saat berada di tempat-tempat wisata yang keren. Anda bisa dicap sebagai orang yang menyebalkan namun sesekali melakukan hal seperti ini bisa menjadi hal yang menarik bukan. Namun jangan terlalu sering melakukannya karena bukan ini sebenarnya tujuan dari traveling yng sesungguhnya.

Kapanpun dan dimanapun anda berlibur ada baiknya direncanakan sebelumnya dengan baik, agar segala aktifitas anda selama liburan tidak terganggu dan anda bisa menikmati liburan dengan sepenuh hati. Selamat berlibur di hari kerja, tetap jaga kondisi dan nikmati setiap moment yang ada, Wisesatravel Sahabat Perjalanan Anda

0 Response to "Keuntungan Berlibur Dan Traveling Di Hari Kerja"

Posting Komentar