5 Kesalahan yang Membuat Repot Saat Traveling | WISESATRAVEL.COM

5 Kesalahan yang Membuat Repot Saat Traveling

Liburan adalah kegiatan yang menyenangkan untuk dilakukan, baik itu berlibur di dalam negeri ataupun pergi keluar negeri. Bila saat liburan tiba tentunya kita akan mempersiapkan berbagai hal yang mendukung kegitan liburan kita, mulai tiket pesawat, tiket kereta api, ataupun reservasi penginapan maupun mempersiapkan kondisi kendaraan pribadi yang akan kita pergunakan sebagai sarana transportasi liburan. Namun ada beberapa hal yang kelihatannya sepele tetapi dapat merepotkan para travelers jika tidak benar-benar di perhatikan, berikut beberapa kelalaian yang harus di hindari para travelers agar benar-benar bisa berlibur dengan nyaman.

1. Lupa Mengecek Tanggal Kadaluarsa Paspor
Mengecek tanggal berlakunya Paspor disaat akan bepergian keluar negeri merupakan hal yang penting untuk dilakukan, karena kelupaan mengecek masa berlakunya Paspor akan berakibat fatal. Bila masa berlakunya Paspor anda kurang dari 6 bulan tentunya petugas imigrasi tidak akan mengijinkan anda untuk naik pesawat, dan yang pasti anda akan menyesal dan gigit jari karena akan kehilangan uang untuk tiket pesawat dan hotel yang telah anda pesan jauh-jauh hari. Untuk itu biasakan mengecek masa berlaku Paspor anda bila gemar bepergian, terutama ke luar negeri dan pastikan regulasi bagi wisatawan di negara yang akan anda kunjungi, hal ini sepele tapi bisa menjadikan rencana liburan anda berantakan.

2. Tidak Memberikan Jeda Waktu Pada Setiap Pemesanan Tiket
Meskipun anda perupaya menghemat keuangan dan waktu disaat berlibur, dengan melakukan penerbangan sambungan atau melalui transportasi darat misalnya bus atau kereta api, ada baiknya anda memberikan jeda waktu 2 jam atau lebih. Hal ini menghindarkan anda dari terburu-buru untuk melakukan satu penerbangan ke penerbangan lainnya, ataupun dengan naik bus dan kereta api. Karena kita tidak bisa menebak lalu lintas atau cuaca dan peristiwa-peristiwa yang bisa menghambat perjalanan anda misalnya adanya delay di penerbangan awal. Jadi lebih baik kita memberikan waktu lebih dengan menunggu, daripada harus terburu-buru dalam melakukan satu rangkaian perjalanan.

3. Membawa Barang untuk Kebutuhan khusus
Apabila anda mempunyai keluhan tentang penyakit khusus seperti asma atau alergi, sebaiknya jangan sampai kelupaan membawa obatnya, apalagi bila melakukan perjalanan ke luar negeri, karena meskipun anda membawa copy resepnya bisa jadi harga obat tersebut lebih mahal dari harga obat di negara kita, bahkan bisa jadi obat yang anda perlukan tidak terdapat di negara tujuan anda berlibur. Untuk itu biasakan mengecek segala keperluan anda sebelum berangkat berlibur ke luar negeri terutama obat-obatan, sediakan P3K minimal untuk keperluan anda sendiri dan keluarga. Dan jangan lupa juga untuk membawa charge Hp universal karena biasanya soket yang digunakan di luar negeri berbeda dengan yang dipakai dalam negeri.

4. Membawa Barang Bawaan Terlalu Banyak
Membawa Barang Bawaan terlalu Banyak
Ada beberapa hal yang perlu dihindari agar liburan anda berjalan nyaman, diantaranya tidak membawa barang bawaan terlalu banyak. Karena meskipun disarankan membawa beberapa barang untuk mengantisipasi berbagai situasi, bukan berarti harus membawa semua barang yang terdapat dalam lemari kita. Bawalah pakaian secukupnya dan upayakan mengepak pakaian dan barang bawaan lainnya seefisien dan seefektif mungkin, hal ini juga menghindari biaya tambahan bagi anda yang kelebihan bagasi bila menggunakan sarana transportasi udara dalam berlibur. Bila takut kehabisan pakaian di saat berlibur, anda bisa minimal mencuci sendiri atau melaundry pakaian di negara tujuan anda.

5. Menukar Mata Uang di Tempat yang Mahal
Untuk bebergian keluar negeri tentunya di butuhkan mata uang Negara tujuan kita, upayakan mencari nilai tukar uang tertinggi beberapa hari sebelum keberangkatan anda. Jangan terlalu mepet dalam mencari tempat penukaran uang, apalagi anda menunda menukar mata uang disaat terakhir sebelum keberangkatan. Hindari untuk menukarkan uang di Bandara karena harganya akan sangat mahal, pertimbangkan juga bila anda menggunakan kartu kredit atau kartu ATM di negara lain, karena tentunya akan ada biaya tambahan dalam melakukan setiap transaksi.

Traveling memang satu kegiatan yang sangat menyenangkan, namun jangan sampai hal-hal kecil merusak rencana liburan anda. Untuk itu usahakan mengecek segala kebutuhan liburan anda sebelum berangkat. Selamat berlibur dan cobalah traveling sebelum terlambat :)

0 Response to "5 Kesalahan yang Membuat Repot Saat Traveling "

Posting Komentar