4 Tips Berburu Tiket Pesawat Lebaran | WISESATRAVEL.COM

4 Tips Berburu Tiket Pesawat Lebaran

Momen mudik Lebaran menjadi tradisi yang selalu dilakukan oleh masyarakat Indonesia, setiap perayaan Idul Fitri jumlah pemudik selalu meningkat dari tahun ke tahunnya. Kenaikan jumlah pemudik juga selalu diikuti dengan kenaikan hampir semua harga tiket transportasi umum. Begitu juga dengan sarana transportasi udara, tiket pesawat mengalami kenaikan hampir dua kali lipat dari harga normal. Hal ini disebabkan adanya kebijakan dari pemerintah tentang kenaikan tarif angkutan umum udara, namun hal ini tidak menurunkan minat para pemudik untuk menggunakan pesawat. Bagi anda yang berniat mudik menggunakan pesawat diperlukan beberapa tips jitu agar mendapatkan tiket pesawat lebaran yang lebih murah, berikut tipsnya :)

Tentukan waktu mudik sedini mungkin

Di tahun 2014 ini diprediksikan kenaikan harga tiket pesawat hampir dua kali lipat dari harga normal, hal ini juga diakibatkan karena adanya kebijakan dari pemerintah tentang adanya biaya tambahan bagi pengguna angkutan udara. Harga tiket pesawat menjelang lebaran memang selalu meningkat tajam, meskipun itu kita cek beberapa bulan sebelum libur Lebaran di mulai. Jadi ada baiknya bagi anda yang berencana mudik menggunakan pesawat terbang untuk segera menentukan waktu mudik anda, hal ini kita lakukan untuk pedoman dalam kita berburu tiket Lebaran.

Coba cek jalur alternatif

Berusaha mencari perbandingan harga antara penerbangan yang langsung dengan penerbangan transit menjadi salah satu alternative dalam upaya mencari tiket pesawat murah Lebaran. Bisa jadi penerbangan yang transit akan lebih murah daripada penerbangan langsung, bisa di cek melalui wisesatravel pada form pencarian penerbangan. Bandingkan segala penerbangan sesuai tujuan anda untuk mendapatkan tiket murah Lebaran.

Coba layanan full Service

Cobalah juga mengecek maskapai dengan pelayanan full service seperti Batik Air dan Garuda Indonesia, karena bisa jadi pada saat momen-momen seperti ini mereka memberikan discon khusus bagi pelanggannya. Manfaatkan kesempatan tersebut dengan baik, karena biasanya Maskapai dengan pelayanan full service mempunyai kebijakan yang berbeda dengan maskapai low cost, dimana pada saat momen-momen tertentu seperti liburan Lebaran mereka malah menurunkan harga atau memberikan promo kepada pelanggan, bila selisih antara maskapai low cost dengan maskapai yang menerapkan pelayanan full service hanya sedikit, lebih baik anda menggunakan pelayanan yang full service karena tentunya fasilitas yang diberikan kepada pelanggan lebih lengkap.

Lebih cepat lebih baik

Apabila tanggal dan waktu mudik Lebaran anda sudah ditentukan, usahakan untuk melakukan pengecekan harga tiket pesawat sesering mungkin, hal ini sebagai langkah untuk bisa mendapatkan tiket lebaran murah. Dan bila dirasa telah menemukan harga murah, segera mungkin untuk melakukan pembokingan dan transaksi tiket pesawat tersebut agar anda tidak kehabisan kursi. Karena bisa jadi harga yang dirasa murah kalau tidak segera kita booking akan menjadi mahal, harga tiket pesawat tidak bisa diprediksikan naik turunnya, sekarang murah dalam hitungan menit bisa jadi lebih mahal, penurunan harga tiket jarang sekali terjadi, namun kalau harga naik sudah pasti terjadi :). Wisesatravel siap membantu anda dalam melakukan transaksi dengan mudah dan aman.

0 Response to "4 Tips Berburu Tiket Pesawat Lebaran"

Posting Komentar